7 Buah Lezat yang Bisa Tingkatkan Imunitas, Salah Satunya Jeruk!

Food & Kuliner

Travel / Food & Kuliner

7 Buah Lezat yang Bisa Tingkatkan Imunitas, Salah Satunya Jeruk!

7 Buah Lezat yang Bisa Tingkatkan Imunitas, Salah Satunya Jeruk!

KEPONEWS.COM - 7 Buah Lezat yang Bisa Tingkatkan Imunitas, Salah Satunya Jeruk! KONSUMSI buah sudah seharusnya diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Alasannya adalah buah bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh (imunitas) seseorang. Apalagi saat menghadapi suhu panas seperti...

KONSUMSI buah sudah seharusnya diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Alasannya adalah buah bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh (imunitas) seseorang.

Apalagi saat menghadapi suhu panas seperti ini, seseorang bisa mudah mengalami dehidrasi dan jatuh sakit. Belum lagi banyak sekali penyakit yang sifatnya mudah menular seperti Covid-19 yang belum benar-benar lenyap.

Nah, berikut daftar buah bisa meningkatkan sistem imunitas, antara lain,

semangka

1. Semangka

Semangka masuk ke daftar buah penambah kekebalan tubuh, satu porsi atau dua 2 cangkir semangka mengandung 270 miligram potasium, 30 persen dari nilai harian vitamin A, dan 25 persen kebutuhan harian vitamin C.

Lalu satu porsi semangka hanya mempunyai 80 kalori. Semangka ini menyediakan vitamin B6 dan glutathione, yang dibutuhkan tubuh fungsi kekebalan yang tepat.

2. Jeruk

Buah rasa sedikit asam ini dikenal mengandung vitamin C, bisa meningkatkan produksi sel darah putih. Itu merupakan kunci untuk melawan infeksi.

Vitamin C untuk jumlah harian yang direkomendasikan bagi kebanyakan orang dewasa ialah: 75 mg untuk wanita dan 90 mg untuk pria.

Dengan banyak sekali pilihan, mudah untuk menambahkan perasan vitamin ini ke makanan/minuman apa pun. Buah jeruk yang populer meliputi: jeruk bali, jeruk, jeruk clementine, jeruk keprok, jeruk lemon, dan jeruk nipis.

3. Pepaya

Bukan hanya dikenal sebagai obat pelancar pencernaan, pepaya merupakan buah lain yang serat dengan vitamin C. Jumlah vitamin C yang direkomendasikan setiap hari dalam satu buah berukuran sedang. Pepaya juga mempunyai enzim pencernaan yang disebut papain yang mempunyai efek anti-inflamasi.

4. Kiwi

Seperti pepaya, kiwi secara alami juga kaya nutrisi penting, termasuk folat, potasium, vitamin K , dan vitamin C. Vitamin C meningkatkan sel darah putih untuk melawan infeksi, sementara nutrisi kiwi lainnya menjaga seluruh tubuh Kamu berfungsi dengan baik.

Follow Gosip Okezone di Google News

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Comments